Limbah Beracun Tumpah di Jalan Raya Karawang, Bau Busuk hingga Ratusan Meter

- 6 Oktober 2021, 22:24 WIB
Ilustrasi: Sampah Kertas
Ilustrasi: Sampah Kertas /Karawangpost/pexels: Alex Fu

KARAWANGPOST - Kejadian tragis truk pengangkut limbah Bahan Berbahaya dan Beracun (B3) menumpahkan limbahnya di jalan raya.

Limbah B3 tersebut berupa "Slug Papper" atau limbah kertas yang tercecer sekitar 200 meter menuju pintu tol Karawang Barat di Jalan Interchange Karawang Barat, Kabupaten Karawang, Rabu, 6 Oktober 2021.

Dampak ceceran limbah itu mengeluarkan bau yang sangat busuk dan menyebar di sekitar lokasi tumpahan.

Baca Juga: Aksi Kencleng FJK, Peduli Masyarakat Miskin Karawang 

Bahkan, Tumpahan limbah yang tercer itu hampir memenuhi badan jalan sejauh sekitar 100 meter menuju pintu tol Karawang Barat.

Tumpahan limbah kertas itu juga menyebabkan kemacetan menuju pintu tol Karawang Barat. dan terpaksa akses jalan tersebut ditutup sementara karena dalam proses pembersihan.

Limbah kertas itu tumpah diduga karena pengunci truk dibagian belakang yang terlepas tidak kuat menahan beban.

Baca Juga: Ini Alasan Lisa BLACKPINK Tidak Hadir di Paris Fashion Week 2021

Truk tersebut awalnya dari PT Pindodeli 1 menuju PT Pindodeli 2 untuk mengantarnya. Namun, nahasnya kejadian yang yang tidak dinginkan terjadi.

Halaman:

Editor: Zein Khafh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x