Jokowi Perintahkan Panglima dan Kapolri Soal Kenaikan Kasus COVID-19 di Luar Pulau Jawa-Bali

- 8 Agustus 2021, 05:18 WIB
Kunjungan Presiden Jokowi (kanan) ke RS Modular Pertamina yang ditemani oleh Dirut Pertamina, Nicke Widyawati (tengah) dan Menteri BUMN, Erick Thohir (kiri).*
Kunjungan Presiden Jokowi (kanan) ke RS Modular Pertamina yang ditemani oleh Dirut Pertamina, Nicke Widyawati (tengah) dan Menteri BUMN, Erick Thohir (kiri).* //Tangkap layar laman resmi Presiden RI//

KARAWANGPOST - Presiden Joko Widodo (Jokowi) memerintahkan Panglima dan Kapolri merespon cepat kenaikan kasus COVID-19 di luar Pulau Jawa-Bali.

"Saya perintahkan Panglima TNI dan Kapolri untuk betul-betul mengingatkan selalu kepada Pangdam, Kapolda, dan Danrem, Dandim, Kapolres agar cepat merespon angka-angka kasus COVID-19," tegas Jokowi.

Perintah tersebut disampaikan Jokowi dalam rapat terbatas evaluasi perkembangan lanjut PPKM Level 4, kemarin.

Baca Juga: Bulog Ungkap Penyebab Beras Bantuan di Pandeglang Seperti Tercampur Tanah Liat

"Kebutuhan kita sekarang ini respon cepat, karena kelihatannya ini terjadi pergeserannya dari Jawa-Bali menuju ke luar Jawa-Bali," kata Jokowi.

Dikatakannya selama 2 minggu ini, kasus COVID-19 di provinsi-provinsi di luar Jawa terus meningkat.

Kasus positif di luar Jawa-Bali per tanggal 25 Agustus sebanyak 13.200 kasus setara dengan 34 persen dari kasus nasional.

Kemudian per tanggal 1 Agustus mengalami kenaikan menjadi 13.589 kasus atau 44 persen dari kasus nasional.

Baca Juga: Cek Rekeningmu! Penyaluran BLT Subsidi Gaji Rp1 Juta Dipercepat

Halaman:

Editor: Toni Kamajaya

Sumber: Sekretariat Presiden


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah