Bacaan Sholawat Ibrahimiyah, Asal Usul dan Manfaatnya yang Perlu Diketahui

10 April 2021, 18:14 WIB
Ilustrasi berdoa saat pagi /Bagus Kurniawan/Nega/Unsplash

KARAWANGPOST - Bagi seorang muslim membaca sholawat adalah bentuk cinta seorang kepada Rasulullah SAW. Membaca sholawat sesering mungkin akan membantu setiap hamba untuk lebih dekat dan senantiasa mengingat kebesaran Allah SWT.

Pada dasarnya tujuan membaca sholawat ialah supaya seorang muslim mendapatkan syafaat Nabi Muhammad SAW di akhirat kelak. Jadi membaca sholawat sangat dianjurkan untuk dibaca secara istiqamah oleh seorang muslim.

Sangat banyak jenis sholawat untuk dibaca seorang muslim secara rutin. Di antaranya adalah Sholawat Ibrahimiyah.

Baca Juga: Tips Meditasi Bagi Pemula Untuk Mengatasi Stres

Sholawat Ibrahimiyah ini adalah salah satu sholawat paling populer bagi umat Islam. bagi muslim yang taat, sholawat ini pasti sangat akrab dalam ibadah kesehariannya. bunyi sholawat ini adalah sebagai berikut:

للَّهُمَّ صَلِّ عَلٰى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلٰى آلِ سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ كَمَا صَلَّيْتَ عَلٰى سَيِّدِنَا إِبْرَاهِيْمَ وَعَلٰى آلِ سَيِّدِنَا إِبْرَاهِيْمَ و بَارِكْ عَلٰى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلٰى آلِ سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ كَمَا بَارَكْتَ عَلٰى سَيِّدِنَا إِبْرَاهِيْمَ وَعَلٰى آلِ سَيِّدِنَا إِبْرَاهِيْمَ فِيْ الْعَالَمِيْنَ إِنَّكَ حَمِيْدُ مَجِيْدٌ

"Ya Allah, limpahkanlah rahmat kepada Nabi Muhammad dan kepada keluarga Nabi Muhammad, sebagaimana telah Engkau limpahkan rahmat kepada Nabi Ibrahim dan keluarga Nabi Ibrahim. Limpahkan juga keberkahan bagi Nabi Muhammad dan bagi keluarga Nabi Muhammad, sebagaimana telah Engkau limpahkan keberkahan bagi Nabi Ibrahim dan bagi keluarga Nabi Ibrahim. Sungguh di alam semesta ini Engkau Maha Terpuji dan Maha Agung".

Sholawat Ibrahimiyah itu minimal dibaca dan diucapkan 5 kali dalam sehari semalam oleh seorang muslim. Sebab Sholawat Ibrahimiyah merupakan bagian dari bacaan ketika tahiyat akhir.

Baca Juga: Mengapa Dark Mode Lebih Baik Daripada Setingan Bawaan? Simak Penjelasan Ini

Sholawat ini memiliki sejarah yang semestinya diketahui oleh setiap muslim. Barangkali selama ini hanya menghafal dan melantunkan di setiap shalat dan dalam waktu-waktu tertentu.

Lalu mengapa nama Rasulullah Muhammad SAW bersanding dengan Nabi Ibrahim alaihissalam dalam sholawat itu?

Terkait dengan hal tersebut, Syekh Nawawi dalam Murah Labib-Tafsir an-Nawawi menjelaskan, ada empat hal yang menjadi alasan mengapa Nabi Muhammad bersanding dengan Nabi Ibrahim dalam lapadz Sholawat Ibrahimiyah.

Baca Juga: Klinik Harus Berkontribusi Meningkatkan Derajat Kesehatan Masyarakat

Sesungguhnya Nabi Ibrahim berdoa teruntuk Nabi Muhammad SAW melalui Sholawat Ibrahimiyah. Karena itulah Allah menggerakkan lisan umat Nabi Muhammad senantiasa menyebut nama Nabi Ibrahim sebagai bentuk balasan kebaikan untuk Nabi Ibrahim.

Nabi Ibrahim pernah berdoa “Ya Allah jadikanlah untukku sebutan yang baik pada umat terakhir, yakni dari umat Nabi Muhammad SAW.”

Allah kemudian mengabulkan doa tersebut, sehingga menyambung penyebutan Nabi Muhammad dan Nabi Ibrahim sebagai pujian yang baik dari umat Nabi Muhammad untuk Nabi Ibrahim.

Baca Juga: Lawan Persebaya di Perempat Final Piala Menpora, Persib Siapkan Eksekutor Tendangan Penalti

Sesungguhnya Nabi Ibrahim adalah bapak dari aspek agama. Sedangkan Nabi Muhammad adalah bapak dari aspek rahmat. Maka wajib bagi setiap muslim menjadikan mereka sebagai sifat bapak, dan menyebutnya secara bersama dalam setiap pujian dan shalat.

Nabi Ibrahim mengajak umat melaksanakan ibadah haji. Sedangkan Nabi Muhammad mengajak kepada iman. Maka Allah mengumpulkan keduanya dalam sebutan yang baik.

Dilihat dari penjelasan itu, maka bisa diketahui ada kedekatan secara batin antara Nabi Ibrahim dengan Nabi Muhammad. Itu karena Nabi Muhammad merupakan keturunan Nabi Ibrahim dari garis Sayyid Abdullah hingga Nabi Ismail.

Baca Juga: Cocok Jadi Penasihat, Ramalan Zodiak Sagitarius 10 April 2021

Berikut ini manfaat dan keutamaan membaca Sholawat Ibrahimiyah sebagaimana dikutip dari beragam sumber:

1. Menyembuhkan penyakit

Manusia itu tak lepas dari kehendak Allah SWT. Terkadang penyakit datang dan pergi, itu terjadi semata-mata atas kehendak Allah SWT. Jadi dekatkanlah diri kita kepada-Nya dengan cara mencintai dan memuji apa yang dicintai oleh-Nya. Nabi Muhammad merupakan kekasih Allah.

2. Terkabulnya doa

Sholawat Ibrahimiyah merupakan sholawat yang dibaca ketika tasyahud akhir dalam shalat. Barangsiapa membaca sholawat tersebut ketika shalat, kemudian ia berdoa, niscaya Allah akan mengabulkan doanya.

3. Mendapatkan syafaat Nabi Muhammad SAW di hari kiamat

Barangsiapa membaca sholawat kepada Nabi, kelak di akhirat akan diberikan wasilah berupa syafaat yang dapat menuntun kita masuk ke dalam surga.

4. Diangkat baginya sepuluh derajat dan dihapus darinya sepuluh keburukan

Siapa orang yang membaca sholawat, maka mendapatkan sepuluh rahmat. Rahmat itu berupa rezeki, kesehatan, kesuksesan, dan lain sebagainya.

5. Terhindar dari penyakit hati

Barangsiapa membaca sholawat 41 kali setiap hari setelah sholat 5 waktu, maka orang itu akan terhindar dari penyakit hati seperti sombong, dendam, iri dan ghibah kepada orang lain.

6. Dapat mendapatkan jodoh yang baik

Siapa yang membaca sholawat 100 kali setiap hari dengan istiqomah, maka Allah SWT akan mempertemukannya dengan jodoh yang baik. Tentunya itu harus diimbangi dengan ikhtiar seperti shalat istikharah, wirid, dzikir dan doa.***

Editor: Ali Hasan

Sumber: islam.nu.or.id Beragam Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler