Tim SAR Gabungan Temukan Seluruh Korban Longsor Sumedang

- 18 Januari 2021, 23:17 WIB
Tim SAR Gabungan mengevakusi korban longsor di Sumedang, Jaw Barat.
Tim SAR Gabungan mengevakusi korban longsor di Sumedang, Jaw Barat. /Basarnas/Karawangpost

KARAWANGPOST - Tim SAR Gabungan terus melakukan pencarian lanjutan korban yang tertimbun longsor di Desa Cihanjuang, Kecamatan Cimanggung, Kabupaten Semedang, Jawa Barat, Senin, 18 Januari 2021.

Perkembangan operasi pencarian korban hingga hari ini Tim SAR Gabungan berhasil menemukan delapan korban di sektor kedua di lokasi rumah pada longsoran pertama.

Baca Juga: BNPB Gunakan Helikopter untuk distribusikan Bantuan Logistik Gempa Sulbar

Kepala Basarnas Bandung Deden Ridwansah selaku SMC (SAR Mission Coordinator) secara resmi menutup operasi pencarian terhadap 40 Korban yang telah ditemukan Tim SAR Gabungan dalam keadaan meninggal dunia.

"Keberhasilan ini berkat sinergitas dan kerjasama tim di lapangan yang baik antara Unsur SAR, support dan spirit yang luar biasa sehingga seluruh korban bisa ditemukan" kata Deden.

Baca Juga: BNPB Cegahan COVID-19 dalam Penanganan Gempa Sulbar

Ia juga berharap agar tidak ada lagi kejadian bencana di Jawa Barat khususnya dan umumnya di Indonesia. berikut rincian nama dan waktu penemuan korban longsor:

Abraham Sihombing (8), laki-laki ditemukan pada pukul 09.20 WIB.

Roida Manaor Tampubolon (60), perempuan ditemukan pada pukul 10.05 WIB.

Halaman:

Editor: Zein Khafh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x