Nelayan Pelabuhanratu jadi Target Vaksinasi, Polisi Turun Sampai ke Tengah Lautan

- 22 Agustus 2021, 12:15 WIB
Aparat Polres Sukabumi memberikan vaksin kepada para nelayan yang tengah melaut di perairan Teluk Pelabuhanratu.
Aparat Polres Sukabumi memberikan vaksin kepada para nelayan yang tengah melaut di perairan Teluk Pelabuhanratu. /Karawangpost

KARAWANGPOST - Ada peristiwa tak biasa terjadi di perairan Teluk Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi pada Minggu pagi, 22 Agustus 2021.

Sejumlah nelayan yang tengah mencari ikan tiba-tiba saja didatangi kapal patroli milik kepolisian. Kedatangan aparat hukum itu bukan untuk melakukan penangkapan terhadap para nelayan.

Melainkan untuk memberikan vaksinasi serta bansos berupa sembako bagi para nelayan yang tengah melaut di kawasan perairan Palabuhanratu.

Baca Juga: Ini Penyebab Ledakan di Mal Margo City Depok, Polisi Lakukan Investigasi

"Kami melaksanakan vaksinasi dengan cara jemput bola kepada para nelayan yang tengah beraktifitas di tengah laut," ungkap Kapolres Sukabumi AKBP Dedy Darmansyah.

Menurut Dedy kegiatan vaksinasi di tengah laut Selatan ini harus dilakukan, karena tidak sedikit nelayan tidak menyempatkan waktu untuk menjalani vaksinasi di daratan.

Mereka lebih cenderung memilh untuk melaut ketimbang harus mengantri berlama-lama untuk mendapatkan vaksin.

Faktanya, kegiatan petugas kepolisian Polres Sukabumi itu langsung disambut antusias para nelayan.

Baca Juga: Usai Tantang Mensos Datang, Kades Pasirtalaga Kembalikan Uang Pemotongan Bansos ke Warga

Halaman:

Editor: Toni Kamajaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x