Purwakarta Terima Kiriman Vaksin Moderna, Ratusan Tenaga Kesehatan Jadi Sasaran

- 23 Agustus 2021, 22:43 WIB
Ilustrasi vaksin moderna
Ilustrasi vaksin moderna /Instagram @indozone.id/

KARAWANGPOST - Ratusan tenaga kesehatan di Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat, akan disuntik vaksin moderna.

Belum lama ini Pemkab Purwakarta telah menerima drop vaksin jenis Moderna sebanyak 138 vial. Itu akan diprioritaskan untuk para tenaga kesehatan.

Kepala Dinas Kesehatan Purwakarta Deni Darmawan menyampaikan, jumlah tenaga kesehatan di daerahnya mencapai 4.900 orang.

Baca Juga: Lagu Takdir Cinta Trending 1 YouTube, Lesti Kejora dan Rizky Billar Ungkap Proses Pembuatannya

Adapun vaksin moderna perdana yang telah diterimanya itu hanya bisa untuk mencakup 300 tenaga kesehatan.

"Hari ini sudah mulai menyuntikkan vaksin moderna untuk tenaga kesehatan secara bertahap. Tahap awal, ini untuk 300 orang," katanya dalam siaran pers Diskominfo Purwakarta.

Para tenaga kesehatan yang mendapat vaksinasi moderna tahap awal ini adalah tenaga kesehatan yang bertugas di lingkungan Dinas Kesehatan dan Puskesmas.

Baca Juga: Santri di Purwakarta Mulai Divaksin, Tahap Pertama Seribu Orang

Bupati menyebutkan, ke depan pihaknya memastikan seluruh tenaga kesehatan yang ada bisa mendapat vaksin tambahan ini secara bertahap. Itupun, tergantung dari alokasi vaksin moderna dari pusat.

Halaman:

Editor: Ali Hasan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x