Mal Pelayanan Publik Subang Segera Dibangun

- 30 September 2021, 15:54 WIB
Ground Breaking Mal Layanan Publik Kabupaten Subang
Ground Breaking Mal Layanan Publik Kabupaten Subang /dok.foto/Diskominfo Subang/

KARAWANGPOST - Kabupaten Subang akan segera miliki Mal Pelayanan Publik. Hal tersebut dengan disepakatinya kerjasama antara Pemkab Subang dan PT Bima Eka Jaya Bimagroup.

 

 
"Mal Pelayanan Publik merupakan salah satu strategi untuk mendorong terciptanya kondisi yang suportif dan kondusif dalam mendapatkan pelayanan baik perizinan dan non perizinan," ucap Kepala DPMPTSP Subang Rahmat Fatharrahman, Rabu 29 September 2021.
 
 
Rahmat menjelaskan maksud dan tujuan ground breaking ini adalah wujud rasa syukur atas komitmen kerja sama PT Bima Eka Jaya dengan Pemkab Subang dalam upaya mendukung program pemerintah khususnya dalam pembangunan mal pelayanan publik.  
 
 
Sekda Subang Asep Nuroni mengatakan, hal ini upaya bangkit dari keterpurukan ekonomi akibat pandemi Covid-19.
 
Perlu dibangunnya iklim usaha yang baik diantaranya melalui proses perizinan dan non perizinan yang memberikan kemudahan, kecepatan, keterjangkauan, keamanan, dan kenyamanan kepada masyarakat dalam mendapatkan pelayanan.
 
"Serta memberikan kemudahan berusaha salah satunya dengan pembangunan Mal Pelayanan Publik," ujar Asep.
 
 
Berkaitan dengan Mal Pelayanan Publik, Pemkab Subang bersungguh-sungguh untuk menciptakan kondisi yang suportif dan kondusif.
 
Sehingga mampu memberikan pelayanan publik atas barang, jasa, dan pelayanan administrasi yang merupakan perluasan fungsi pelayanan terpadu baik pusat maupun daerah serta BUMN atau BUMD dan swasta.
 
Asep pun meminta dukungan kepada masyarakat dan bisa menyambut dengan baik. Dirinya berharap melalui pembangunan Mal Pelayanan Publik ini, pelayanan perizinan dan non perizinan dapat terlayani dengan cepat, mudah, dan transparan.***
 

Editor: M Haidar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x