Resep dan Cara Membuat Puding Dua Rasa

- 9 November 2021, 11:15 WIB
Ilustrasi - Camilan Puding Dua Rasa
Ilustrasi - Camilan Puding Dua Rasa /karawangpost/lInstagram/@ysa_tangkulung

KARAWANGPOST - Membuat camilan enak dan nikmat itu bisa dilakukan sendiri, salah satunya resep camilan yang satu ini selain mudah bahannya pun sangat banyak untuk didapatkan.
 
Puding dua rasa merupakan salah satu sajian hidangan dengan bahan dasar serbuk jelly yang bisa didapatkan dengan mudah dan cocok disajikan untuk dinikmati bersama anggota keluarga.
 
Kamu bisa sajikan dua rasa jelly berbeda sesuai kesukaan mu, pasanganmu, keluarga mu, atau rekan terdekat sesuai selera rasa yang disukai masing-masing.
 
 
Tidak perlu keahlian khusus untuk membuat camilan ini, hanya  diperlukan membaca secara teliti baik bahan-bahan yang diperlukan serta langkah dan cara membuatnya.
 
Dibawah ini adalah bahan-bahan dan cara membuat Puding Dua Rasa Simak dan ikuti langkah-langkah berikut ini: 
 
Bahan-bahan:
  • 1 bungkus nutrijell rasa mangga
  • 600 ml susu cair
  • 100 gr gula pasir (boleh lebih kalau suka manis)
  • 1 bungkus nutrijell rasa mangga
  • 600 ml susu cair
  • 100 gr gula pasir
 
Cara membuat: 
  • Tuang gula pasir ke dalam panci dan nutrijell, aduk rata setelah itu tuang susu cair
  • Kemudian masak sampai pinggiran mendidih dan tunggu uap hilang setelah itu tuang acid nya
  • Kemudian tuang ke cetakan yang ada gambar lebahnya (cetakan bisa disesuaikan dengan selera) sampai penuh dan sisihkan
  • Buat nutrijell cokelat sesuai takaran di kemasan, lalu tuang bagian sisanya
  • Setelah set tuang lagi puding mangga dan tunggu set terakhir lalu tuang yang cokelat
  • Tunggu sampai dingin dan simpan kulkas, setelah set baru bisa ditelungkupkan ke piring
Demikian resep dan cara membuat Puding Dua Rasa yang bisa dibuat dan aplikasikan di rumah sendiri. Dengan bahan dan resep yang sangat mudah, ini bisa jadi referensi untuk sajian keluarga, selamat mencoba.***

Editor: M Haidar

Sumber: Buku Resep Camilan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x