Resep dan Cara Membuat Sup Kenchin

- 12 November 2021, 03:21 WIB
Ilustrasi - Sup Kenchin
Ilustrasi - Sup Kenchin /karawangpost/Youtube/Japanese Cooking101

KARAWANGPOST - Membuat makanan enak dan nikmat itu bisa dilakukan sendiri, salah satunya resep makanan yang satu ini selain mudah bahannya pun sangat banyak untuk didapatkan.

Sup Kenchin merupakan salah satu sajian hidangan dengan bahan dasar lobak, wortel dan ubi keladi bisa di sajikan dengan porsi besar untuk dinikmati bersama anggota keluarga.

Tidak perlu keahlian khusus untuk membuat hidangan ini, hanya  diperlukan membaca secara teliti baik bahan-bahan yang diperlukan serta langkah dan cara membuatnya.

Baca Juga: Netflix Resmi Garap One Piece Versi Live Action Karya Eiichiro Oda

Dibawah ini adalah bahan-bahan dan cara membuat Sup Kenchin. Simak dan ikuti langkah-langkah berikut ini:

Bahan-bahan

  • 120 gram lobak
  • 80 gram wortel
  • 120 gram ubi keladi/ebimo
  • 80 gram akar sayur/gobo
  • 80 gram daun bawang
  • 1/2 bungkus tahu sutera
  • 8 buah kapri
  • 1 liter kaldu ikan/dashi
  • 30 cc koi kochi shoyu/kecap asin pekat
  • 1/2 sdt garam
  • 15 ml minyak wijen

Baca Juga: Viral di Medsos! Guru SD Karawang Keguguran Akibat Kekerasan Wali Murid

Cara Membuat :

  • Sayuran, lobak, wortel, ubi keladi dan akar sayur, potong bentuk menurut selera.
  • Masak kaldu bersama sayuran, tambahkan bumbu kecap asin pekat, garam.
  • Tambahkan tahu yang telah dihancurkan, kapri, daun bawang dan minyak wijen.
  • Setelah mendidih, angkat, sajikan hangat.
  • Porsi untuk 2 orang

Demikian resep dan cara membuat Sup Kenchin yang bisa dibuat dan aplikasikan di rumah sendiri. Dengan bumbu dan resep yang sangat mudah, ini bisa jadi referensi untuk sajian keluarga, selamat mencoba.***

Editor: M Haidar

Sumber: Buku Resep Masakan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah