Ayo Segera Cairkan Dana Bansos Tunai Rp300 Ribu, Ini Caranya Mudahnya

- 12 Januari 2021, 13:14 WIB
Cek pencairan Bansos Tunai BST yang cair Januari di laman DTKS pakai KTP.
Cek pencairan Bansos Tunai BST yang cair Januari di laman DTKS pakai KTP. /Instagram.com/@kemensosri/

KARAWANGPOST - Upaya pemerintah pusat melalui Kementerian Sosial RI meningkatkan ekonomi di tengah pandemi COVID-19 salah satunya dengan cara menyalurkan bantuan sosial tunai atau bansos tunai (BST) untuk warga.       

Bansos tunai senilai Rp300 ribu tersebut sudah sudah mulai disalurkan sejak Senin 4 Januari 2021. Tetapi, bingung cara mengetahui apakah terdaftar sebagai penerima.  

Ini cara mudah dan cepat mengetahui apakah data diri terdaftar sebagai penerima manfaat BST melalui website dtks.kemensos.go.id.

Baca Juga: Ide Makanan dan Minuman yang dapat Meningkatkan Imunitas Tubuh

Hanya memasukkan Nomor Induk Kependudukan (NIK), sudah bisa melihat nama penerima bansos.

Atau bisa dengan cara lain dan tidak harus sebagai kepala keluarga saja untuk melihat daftar penerima bansos tunai itu. 

Anggota keluarga yang lain pun bisa melihatnya dengan cara di bawah ini hanya dengan membuka website dtks.kemensos.go.id.

Baca Juga: 58 Sample DNA, 56 Kantong Jenazah dan 8 Kantong Properti Telah Terkumpul 

1. Pilih ID Kepesertaan yang diinginkan

2. Masukkan nomor kepesertaan dari ID yang dipilih, bila menggunakan NIK maka masukkan nomor NIK.

3. Masukkan nama yang sesuai dengan ID yang dipilih.

Baca Juga: Anggaran Ketahanan Pangan Tahun 2021 Meningkat Signifikan Hingga 30 Persen 

4. Masukkan dua kata yang tertera dalam kotak boks captcha klik cari.

5. Setelah itu, akan mucul keterangan nomor ID yang diinput, apakah terdaftar atau tidak sebagai penerima BST di DTKS.

Baca Juga: Psikologi First Aid, Tim Trauma Healing Polda Lampung Sambangi Rumah Keluarga Korban

Bansos tunai ini disalurkan kepada 10 juta warga Indonesia dan penerima manfaat akan menerima dana bantuan dari pemerintah pusat senilai Rp300 ribu selama empat bulan terhiting dari Januari hingga April 2021.***     

 

 

 

Editor: Aulia R

Sumber: Kemensos RI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x