Destinasi Wisata Alam Kawah Ratu Cidahu Sukabumi

- 5 November 2021, 18:14 WIB
Destinasi Wisata Alam Kawah Ratu Cidahu Sukabumi
Destinasi Wisata Alam Kawah Ratu Cidahu Sukabumi /Instagram/@kawahratu-cidahu/

KARAWANGPOST - Destinasi wisata alam Kawah Ratu sangat cocok untuk dikunjungi pada liburan akhir pekan bersama keluarga, sahabat maupun pasangan tercinta.
 
Ada banyak cara menghabiskan waktu pada akhir pekan salah satunya dengan berlibur melakukan perjalanan ke tempat favorit atau rekreasi ke destinasi wisata yang belum pernah dijajaki.
 
Mengunjungi tempat-tempat wisata sudah menjadi agenda rutin bagi sebagian orang untuk sekedar melepaskan penat yang diakibatkan oleh sibuknya aktivitas bekerja.
 
 
Kawah Ratu adalah salah satu wisata alam Instagramable sangat rekomendasi untuk dikunjungi pada perjalanan libur akhir pekan kali ini. 
 
Tempat wisata satu ini sangat cocok buat kamu yang mencari udara sejuk dengan pemandangan perbukitan hijau sangat menenangkan jiwa.
 
Tak hanya menyuguhkan panorama alam yang indah, Kawah Ratu juga memberikan nuansa sejuk pegunungan, karena memang letaknya yang berada di ketinggian dan dilengkapi dengan pepohonan rindang.
 
 
Dengan di selimuti udara pegunungan yang begitu sejuk dan sedikit semilir angin yang membawa kabut turun dari Kawah Ratu akan membuat siapapun nyaman untuk berlama-lama ditempat ini.
 
Kawah Ratu ini berada dalam kawasan Wana Wisata Cangkuang di kaki Gunung Salak. Terletak bersebelahan dengan Javana Spa, tepatnya di Kecamatan Cidahu Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat.
 
Adapun kawasan Wana Wisata Kawah Ratu ini berada pada ketinggian 1.300 hingga 2.000 meter dari permukaan laut dengan suhu udara antara 18 hingga 20 derajat Celcius. 
 
 
Di area Kawah Ratu terdapat suhu panas dan dingin yang mengalir, tetapi hati-hati, sebab masih ada sumber udara panas menyembur seperti udara mendidih. 
 
Begitu juga asap tebal putih keluar dari sela batu-batu kawah berwarna hitam, bisa menyebabkan gangguan pernapasan, itulah sebabnya ada larangan untuk tidak berlama-lama berada di area Kawah Ratu.
 
Jika berendam sebaiknya di air sungai di samping Kawah Ratu, yang airnya masih terasa hangat-hangat kuku, air sungai yang mengandung asam sulfida ini diyakini dapat mengobati berbagai macam penyakit kulit.
 
 
Berjarak kurang lebih 12 km dari pinggir jalan Raya Sukabumi ke area Wana Wisata Kawah Ratu. Sedangkan untuk menuju Kawah tersebut masih membutuhkan waktu tempuh sekitar 1-2 jam perjalanan.
 
Dengan berjalan kaki atau sekitar 1 km dari pinggir jalan aspal persis pintu masuk gerbang dengan melewati kawasan hutan lindung.
 
Tiket masuk menuju wana wisata ini adalah Rp 5000 per orang. Sebelum ada pungutan retribusi desa kurang lebih 1 km sebelum pintu gerbang.
 
Nah, sangat menarik bukan Destinasi Wisata Alam Kawah Ratu, sebab selain memiliki keindahan tersembunyi juga bisa jadi rekomendasi untuk dikunjungi. Selamat berakhir pekan.***

Editor: M Haidar

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x