Destinasi Wisata Alam Gunung Parang Purwakarta, Menguji Sensasi dan Memacu Adrenalin

- 10 Desember 2021, 23:42 WIB
Wisata Gunung Parang Purwakarta./
Wisata Gunung Parang Purwakarta./ /KarawangPost/Instagram @gunungparang_badega

KARAWANGPOST - Destinasi wisata Alam Gunung Parang Purwakarta sangat cocok untuk dikunjungi pada liburan akhir pekan bersama keluarga, sahabat maupun pasangan tercinta.

Ada banyak cara menghabiskan waktu pada akhir pekan salah satunya dengan berlibur melakukan perjalanan ke tempat favorit atau rekreasi ke destinasi wisata yang belum pernah dijajaki.

Gunung Parang Purwakarta adalah salah satu wisata alam Instagramable, sangat direkomendasikan untuk dikunjungi pada perjalanan libur akhir pekan kali ini.

Baca Juga: Timnas Putri Indonesia Naik Peringkat FIFA, Ketum PSSI: Tetap Jaga Fokus dan Tren Positif

Tempat wisata alam satu ini sangat cocok buat kamu yang mencari keindahan alam yang menakjubkan dengan udara sejuk serta pemandangan sungai Citarum dan Waduk Jatiluhur dari puncaknya.

Tempat wisata alam Gunung Parang Purwakarta adalah wisata alam yang populer di kalangan masyarakat yang bertemakan olahraga mendaki.

Wisata alam Gunung Parang Purwakarta bukan hanya pemandangannya saja yang sejuk namun Gunung Parang merupakan sebuah gunung batu yang memiliki ketinggian sekitar 963 mdpl (meter di atas permukaan laut).

Baca Juga: Terungkap..! Ternyata ada 21 Santriwati yang Jadi Korban Kekerasan Seksual Guru Pesantren

Di lokasi wisata alam Gunung Parang ini juga terdapat Jalur pendakian yang vertikal sehingga menjadi tantangan tersendiri bagi para pendaki lokal maupun internasional.

Halaman:

Editor: Ali Hasan

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x