Baznas Kirimkan Bantuan Makanan dan Paket Kebersihan Diri untuk Korban Gempa Turki

- 19 Februari 2023, 16:00 WIB
Baznas Indonesia serahkan bantuan untuk korban gempa Turki
Baznas Indonesia serahkan bantuan untuk korban gempa Turki /Dok.Foto/Baznas/



KARAWANGPOST - Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) mendistribusikan sejumlah bantuan untuk korban bencana gempa di Turki.

Bantuan yang diberikan berupa 2.000 paket makanan, 2.000 paket kebersihan diri, dan 500 paket kelengkapan musim dingin.

Paket bantuan tersebut akan dikirim ke wilayah Seyhan, Adana; Nurdagi, Gaziantep; Hassa, Hatay; dan Antakya, Hatay.

Baca Juga: Sungai Bengawan Solo Meluap, Lima Kabupaten dan Kota Terendam Banjir

 Paket makanan yang didistribusikan terdiri dari beras, gandum, corba (sup khas Turki), keju, biskuit, susu, jus buah, dan air mineral.

"Kebutuhan gizi para korban bencana sangat kita perhatikan, karena tubuh yang sehat dapat menunjang percepatan pemulihan para penyintas," ungkap Direktur Pendistribusian Baznas Ahmad Fikri, di Turki dalam keterangan tertulis.

Paket kebersihan yang disalurkan Baznas mencakup sabun mandi, sampo, tisu, popok bayi, dan lainnya. Paket perlengkapan musim dingin juga menjadi fokus, karena suhu di Turki berkisar antara -3 hingga -5 derajat celcius. 

Baca Juga: Kemen PPPA Berharap Pedagang Lato-lato Pelaku Pencabulan Puluhan Siswi dihukum Berat

"Paket perlengkapan musim dingin berupa selimut, kaos kaki, syal, dan kupluk. Dinginnya cuaca memperburuk kondisi penyintas gempa di Turki," jelas Fikri hari Sabtu, 18 Februari 2023.

Baznas masih akan terus bergerak dan melakukan pendataan guna memenuhi kebutuhan dasar para penyintas bencana di Turki. Bantuan tersebut diperoleh dari dana yang disalurkan masyarakat.

Selain mengirimkan bantuan makanan dan alat mandi BAZNAS juga menyalurkan titipan dana bantuan dari Rumah Yatim sebesar Rp500 juta untuk disalurkan kepada korban gempa Turki dan Suriah.

Baca Juga: Bawaslu Diminta Tegur Parpol yang Manfaatkan Politik Identitas untuk Kampanye

"Terima kasih kepada Rumah Yatim. Dana yang dititipkan Rumah Yatim ke BAZNAS untuk membantu korban bencana Turki dan Suriah merupakan bentuk kerja sama BAZNAS dan Lembaga Amil Zakat (LAZ)," ujar Ketua BAZNAS, Prof. Noor Achmad saat menerima bantua secara simbolis dari Direktur Utama Rumah Yatim, Nugroho Bejo Wismono di Kantor BAZNAS, Jl. Matraman, Jakarta, Selasa 14 Februari 2023.

Menurut Prof. Noor, ini adalah bagian dari kepedulian Rumah Yatim terhadap korban gempa bumi Turki dan Suriah, kita akan menyalurkannya sesuai dengan peruntukan yang dititipkan oleh Rumah Yatim.

Dia menambahkan, dana bantuan yang dititipkan Rumah Yatim tersebut tidak termasuk dalam pengumpulan BAZNAS, tapi termasuk  kategori dana titipan. Karena itu, 100 persen dananya akan disalurkan sesuai kebutuhan di lokasi bencana.

Baca Juga: Begini Strategi yang disiapkan Kemenhub dalam Penyelenggaran Angkutan Lebaran 2023

"Tadi ada informasi, membutuhkan banyak kain kafan karena begitu banyak orang yang wafat yang baru ditemukan dan jumlahnya ribuan," ungkap Noor.

Dalam kesempatan sama, Direktur Utama Rumah Yatim, Nugroho Bejo Wismono, mengatakan, Rumah Yatim memilih menitipkan bantuan lewat BAZNAS karena bantuan yang datang ke Turki dan Suriah merupakan bantuan lintas negara.

Baca Juga: Berpeluang Cuan Besar, Anak Muda Tidak Perlu Ragu Terjun di Usaha Bidang Pertanian

"BAZNAS merupakan lembaga yang dibentuk oleh pemerintah Indonesia, sehingga kami yakini jalur koordinasinya lebih baik dengan pemerintah Indonesia yang ada di Turki maupun dengan pemerintah Turki sendiri," ujar Nugroho.

Melalui BAZNAS Rumah Yatim mengharapkan proses penyaluran bantuan untuk korban gempa Turki dan Suriah lebih cepat dan lebih efektif.

Di samping itu, kalau bantuan dari Rumah Yatim bisa digabungkan dengan yang lain tentu itu bisa lebih besar manfaatnya bagi korban bencana.***

Editor: M Haidar

Sumber: BAZNAS


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x