Libur Natal dan Tahun Baru, Jalan Tol, Arteri dan Jalur Wisata Dipantau Ketat

- 21 Desember 2020, 18:15 WIB
Dirlantas Polda Jabar Kombes Pol Eddy Djunaedi.*/ISMAIL/Zonapriangan.com
Dirlantas Polda Jabar Kombes Pol Eddy Djunaedi.*/ISMAIL/Zonapriangan.com /

KARAWANGPOST - Dirlantas Polda Jabar Kombes Pol Eddy Djunaedi menegaskan  telah menyiapkan pos pengamanan di jalan Tol, arteri dan jalur tujuan wisata selama Gelar Operasi Lilin Lodaya 2020.

Selain untuk menciptakan situasi Bandung yang kondusif, Operasi Lilin Lodaya 2020 juga diharapkan mampu menurunkan angka pertumbuhan Covid-19 di Kota Bandung. Total aparat yang disiapkan sebanyak 1.198 personel.

"Kami sudah koordinasi dengan pemda setempat, karena aturan mengacu kebijakan pemda masing-masing. Kami mengatur berkaitan dengan penyekatan yang ada di wilayah masing-masing," ujarnya.

Baca Juga: Sumber Malapetaka, Polres Karawang Musnahkan Puluhan Ribu Miras dari Berbagai Jenis Merek

Selain melakukan pengamanan liburan, Eddy juga mengimbau kepada masyarakat agar tetap menerapkan protokol kesehatan. Mengingat libur Natal dan Tahun Baru kali ini masih dalam situasi pandemi Covid-19.

Wakil Gubernur Jabar Uu Ruzhanul Ulum menambahkan siap untuk menjaga kondusifitas Jabar selama momen Natal dan Tahun Baru .

"Semua sudah di cek, sudah siap, pengamanan sekarang tidak hanya satu instansi tetapi semua terlibat. Masyarakat juga wajib ikuti arahan. Kami akan sanksi tegas, termasuk jika ada pelanggaran, kita akan cabut ijin usahanya," kata dia.

Baca Juga: Masih Mau Liburan Siapkan Hasil Test, Polri Akan Gelar Rapid Test Antigen Acak di 70 Rest Area

Wagub juga meminta agar wisatawan sementara jangan datang dahulu ke Jabar. Kalaupun sudah terlanjur, maka wajib melaksanakan rapid test anti gen.

"Surat edaran sudah disampaikan jauh-jauh hari, tidak ada alasan kalau tidak tahu. Kami juga sudah memantau jika ada yang kucing-kucingan, modusnya sudah kita tahu, jadi taati aturan pemerintah demi kemaslahatan bersama," tegasnya.***

Editor: M Haidar

Sumber: Humas Pemprov Jabar Divisi Humas Polda Jabar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x