Resep dan Cara Membuat Soup Tomat Bola Udang

- 23 September 2021, 16:18 WIB
Ilustrasi - Soup Bola Udang
Ilustrasi - Soup Bola Udang /Instagram/@tatnatriandani/

KARAWANGPOST - Hidangan soup dapat membangkitkan selera makan apalagi soup dihidang bersama nasi putih disantap dalam kondisi saat hujan.

Selain menambah nikmat soup bisa disajikan dengan porsi besar ataupun porsi untuk sendiri, dapat disantap bersama teman dan keluarga dapat disajikan dalam acara-acara khusus.

Beragam jenis-jenis soup bisa saja menggunakan bahan dasar daging-dagingan, tahu ataupun memggunakan seafood. Ciri khas utama soup adalah adanya sayuran seperti kol dan wortel.

Baca Juga: Lamaran Ria Ricis dan Teuku Ryan, Para Sahabat Berdatangan

Resep kali ini adalah Soup Tomat Bola Udang, yang mana berbahan dasar udang yang dicincang halus dibentuk mirip seperti bola, tentunya akan menambah nikmat saat disantap bersama denga nasi putih.

Bahan :

  • 1 kg tomat
  • 2 sdm margarine
  • 1 buah bawang bombay, iris halus
  • 1 sdm tepung terigu
  • 1 buah pala, memarkan
  • 1 sdt garam
  • 1/2 merica bubuk
  • 2 sdm gula pasir
  • 500 ml kaldu ayam 5 sdm saus tomat
  • 50 ml krim kental
  • 1 sdm petersei cincang
  • Bola Udang : 250 gr udang cincang, 1 sdt garam, 1/2 sdt merica bubuk, dan 1 sdt gula pasir, aduk rata. Goreng bentuk bola, sisihkan

Baca Juga: Gempa Hari Ini: 23 September 2021, Terjadi di Bengkulu dan Aceh

Cara membuat :

  1. Didihkan air, rebus tomat sebentar hingga layu, angkat, lalu blender. Kemudian saring, sisihkan.
  2. Panaskan margarin, tumis bawang bombay hingga harum, masukkan tepung terigu, aduk rata.
  3. Tambahkan tomat halus, pala, garam, merica bubuk, gula pasir, kaldu ayam, dan saus tomat, duduhkan.
  4. Tuangkan krim kental dan angkat.
  5. Sajikan hangat, taburi dengan peterseli cincang.


Demikianlah resep Soup Tomat Bola Udang, dengan mengetahui cara membuatnya akan memudahkan untuk memiliki pilihan-pilahan hidangan yang bervariasi. Selamat Mencoba.***

Editor: M Haidar

Sumber: Buku Resep Masakan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x