Suryacipta bersama Pemerintah Karawang Gelar Vaksinasi COVID-19 Lansia

- 21 Juni 2021, 18:43 WIB
Suryacipta bersama Pemerintah Karawang Gelar Vaksinasi COVID-19 Lansia
Suryacipta bersama Pemerintah Karawang Gelar Vaksinasi COVID-19 Lansia /Karawangpost

KARAWANGPOST - Pandemi COVID-19 di Indonesia masih berlangsung hingga saat in isejumlah tindakan pencegahan telah dilakukan seperti vaksinasi guna menekan angka penyebaran COVID-19.

Salah satu program vaksinasi yang dilakukan juga menyasar kelompok lanjut usai (lansia) dalam gebyar vaksinasi massal bagi masyarakat lanjut usia di Kecamatan Ciampel, Karawang Jawa barat.

Vaksinasi tersebut telah berhasil dilaksanakan dengan baik atas kerja sama Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Karawang dengan PT Suryacipta Swadaya (Suryacipta) di Suryacipta City of Industry, Karawang pada Rabu, 16 Juni 2021 lalu.

Baca Juga: Dinyatakan Positif Terpapar, Bintang Emon: Gue Lagi Diendorse Covid-19 

Managing Director Suryacipta, Hudaya Arryanto menyampaikan bahwa vaksinasi COVID-19 bagi masyarakat dan kelompok lanjut usia ini bertepatan dengan momentum peringatan ulang tahun Surya Semesta Internusa Grup atau SSIA yang ke-50 tahun.

"Saya harapkan semoga program ini dapat menjadi wujud nyata komitmen SSIA dalam Building a Better Indonesia terutama dalam bidang kesehatan,” ujarnya.

Hudaya Arryanto menjelaskan pelaksanaan program vaksinasi COVID-19 ini dapat mempercepat pencapaian kekebalan komunal, sehingga masyarakat semakin terlindungi dari COVID-19 dan dapat kembali beraktivitas dengan normal, begitu juga dengan perekonomian yang bergerak bangkit.

Baca Juga: Marshanda Sentil Publik Figur yang Menuntut Ingin Diperlakukan Spesial

Sementara itu, Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana juga ikut mendampingi pelaksanaan vaksinasi COVID-19 secara massal untuk memastikan penerapan protokol kesehatan tetap diterapkan sehingga program vaksinasi massal berlangsung dengan lancar dan tertib sampai dengan selesai.

Halaman:

Editor: Zein Khafh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah