Serang RS Indonesia di Gaza, Fadli Zon Sebut Israel Telah Nyatakan Perang ke Indonesia

- 23 November 2023, 16:15 WIB
Ketua Badan Kerja Sama Antar-Parlemen (BKSAP) DPR RI Fadli Zon saat memberikan keterangan pers
Ketua Badan Kerja Sama Antar-Parlemen (BKSAP) DPR RI Fadli Zon saat memberikan keterangan pers /Karawangpost/Foto/Farhan/nr

KARAWANGPOST - Ketua Badan Kerja Sama Antar-Parlemen (BKSAP) DPR RI Fadli Zon mengutuk sekeras-kerasnya atas tindakan keji pasukan Israel yang menewaskan sebabyak 12 orang pasien dan tenaga medis.

Kecaman keras tersebut sebagai tanggapan atas aksi penyerangan Rumah Sakit Indonesia di wilayah Jabaliya, Jalur Gaza, Pakestina yang dilakukan sejak Senin, 20 November 2023.

Fadli Zon menyebut serangan tersebut sangat melukai rakyat Indonesia yang berarti Israel secara terbuka telah menyatakan perang terhadap Indonesia.

Baca Juga: TikTok Shop Mesti Penuhi Tiga Syarat Menkop UKM Jika Mau Beroperasi Kembali

“Serangan Israel atas Rumah Sakit Indonesia di Gaza sangat melukai rakyat Indonesia. Harus diingat bahwa total dana pembangunan rumah sakit itu mencapai 126 miliar rupiah. Itu seluruhnya berasal dari sumbangsih rakyat Indonesia. Serangan itu melukai dan juga berarti menyatakan perang terhadap rakyat Indonesia,” tegas Fadli, Rabu 22 November 2023.

Setidaknya, terdapat 6000 orang termasuk staf dan dokter hingga 700 pasien berlindung di dalamnya. Hingga kini, sebanyak 12 orang tewas akibat aksi brutal Israel tersebut itu, termasuk pasien, dan puluhan luka.

Fadli juga mendukung penuh Menlu RI Retno Marsudi yang tengah dan terus berupaya mendapatkan perkembangan terkini di Rumah Sakit Gaza termasuk nasib tiga WNI di sana.

Baca Juga: Menteri Trenggono Ajak Masyarakat Jaga Ekosistem Perikanan

Menurutnya, langkah-langkah yang dilakukan Kemenlu terutama memastikan keselamatan mereka yang berada di rumah sakit itu.

Halaman:

Editor: M Haidar

Sumber: DPR


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x