11 Ribu Dosis Vaksin Akan Diterima Pemkab Karawang, Prioritas Vaksin untuk 5 Ribu Nakes 

- 12 Januari 2021, 18:59 WIB
Nanik Jodjana Plt Kadis Dinas Kesehatan Karawang
Nanik Jodjana Plt Kadis Dinas Kesehatan Karawang /Diskominfo Karawang/

KARAWANGPOST - Sebanyak 11.000 dosis vaksin tahap awal akan diterima Pemkab Karawang yang rencananya akan di distribusikan langsung oleh Dinkes Karawang.

Nanik Jodjana Plt Kadis Dinkes Karawang, menyampaikan sebanyak 11.000 dosis vaksin Covid-19 tersebut diprioritaskan untuk tenaga kesehatan, Selasa 12 Januari 2021.

"Setelah pendistribusian vaksin kita terima, vaksin langsung dibagi ke 24 RS, 50 Puskesmas dan 20 klinik swasta," ungkap Nanik.

Baca Juga: Hari Pertama PPKM, Pemkab Karawang Belum Lakukan Tindakan

Pada tahap pertama vaksin akan diberikan kepada 5.000 nakes terlebih dulu dan sisanya akan dilaksanakan di tahapan selanjutnya.

Prosedur pelaksanaan vaksin ini dimulai dengan pendaftaran atau pencocokan data/list yang sudah terdaftar sekaligus pengukuran suhu tubuh.

Kemudian screening untuk mengetahui adakah kontradiksi yang dimiliki atau gejala-gejala lain seperti riwayat penyakit, selanjutnya tindakan vaksin di lengan kiri peserta dan observasi atau keluhan yang dirasakan setelah tindakan tadi.

Baca Juga: Beroperasi Melebihi Ketentuan PPKM Puluhanan Toko Terpaksa di Segel

“Prosedur ini sesuai modul dari kementerian nantinya setelah selesai akan ada kartu penanda bahwa peserta ini telah melakukan vaksin,” tambahnya.

Sebelumnya, Ketua Satgas Covid-19, dr. Fitra Hergyana mengatakan sejumlah persiapan telah dilakukan supaya pelaksanaan vaksinasi berjalan lancar.

"Sekitar 2 minggu lalu pelatihan vaksinasi sudah disimulasikan di Puskesmas Karawang Kota," kata Fitra.

Baca Juga: Jateng Siapkan Tiga Daerah Penerima Vaksinasi Perdana

Para petugas dari tenaga kesehatan yang akan ditugaskan dalam pelaksanaan pemberian vaksin covid-19 berjumlah 856 orang.

"Terdiri dari 526 orang bidan, 112 perawat dan 318 dokter. Semuanya dari tenaga kesehatan".

Baca Juga: Mau Menjadi Peserta Penerima BLT Anak Sekolah Rp4,4 Juta, Ini Syaratnya

Dia mengatakan tahapan simulasi ini dilakukan agar ketika pelaksanaan nanti tidak ada kebingungan bagi peserta maupun petugasnya.***

Editor: M Haidar

Sumber: Diskominfo Karawang


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x