Antisipasi Kecurangan, Personel Kepolisian Lakukan Pengawasan di SPBU Jatisari Karawang

- 30 Maret 2024, 05:57 WIB
Personel Polsek Jatisari Karawang melakukan pengawasan di SPBU
Personel Polsek Jatisari Karawang melakukan pengawasan di SPBU /Karawangpost/

KARAWANGPOST - Menindaklanjuti arahan Kapolres Karawang personel kepolisian Polsek Jatisari Karawang lakukan pengawasan objek vital stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU).

Hal tersebut sebagai langkan antisipasi tindak kecurangan yang dilakukan oleh oknum karyawan SPBU saat melakukan pengisian bahan bakar minyak (BBM).

Kapolsek Jatisari Kompol Bambang Sumitro menyebutkan modus kecurangan yang umum dilakukan antara lain, manipulasi meteran dispenser BBM, menambahkan campuran zat lain ke BBM dan penimbunan BBM yang berpotensi menimbulkan keributan karena kelangkaan BBM.

Baca Juga: Sebanyak 1.756 Personel Gabungan diterjunkan untuk Pengamanan Mudik Lebaran 2024 di Karawang

Baca Juga: Penutupan Putaran Balik Jalur Mudik di Karawang dilakukan Bertahap hingga H-10 Lebaran

"Kehadiran personel kepolisian di obyek vital ini perlu dilakukan agar masyarakat merasa aman dan nyaman juga untuk mencegah adanya praktik kecurangan. Sesuai arahan dari Pak Kapolres," ujar Bambang, Jumat 29 Maret 2024 sore.

Selain, sebagai langkah antisipasi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat, kehadiran personel Polsek Jatisari untuk memberikan imbauan atau pesan kamtibmas kepada karyawan SPBU agar tidak melakukan praktik-praktik kecurangan yang dapat merugikan pembeli.

Sebelumnya, Kapolres Karawang AKBP Wirdhanto Hadicaksono bersama Bupati Karawang Aep Syaepuloh beserta Forkopimda melakukan sidak disejumlah SPBU yang ada di Karawang, pada hari Rabu, 27 Maret 2024.

Sidak tersebut adalah tindaklanjut atas adanya temuan kecurangan di SPBU Rest Area KM 42 Tol Jakarta-Cikampek, oleh Kementerian Perdagangan, beberapa waktu lalu.

Halaman:

Editor: M Haidar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x