Libur Natal, 483 Ribu Kendaraan Tinggalkan Jakarta

26 Desember 2020, 15:44 WIB
Arus lalulintas jalan Tol Jakarta-Cikampek. /Karawang Post/Jasa Marga

KARAWANG POST - Sebanyak 483.072 kendaraan meninggalkan Jakarta melalui jalan tol, selama tiga hari terakhir pada libur panjang Natal atau pada Kamis-Jumat 23-25 Desember 2020.

Demikian catatan PT Jasa Marga (Persero) Tbk dalam siaran pers yang diterima Sabtu 26 Desember 2020.

Baca Juga: Waspada, Kawasan Puncak Bogor Zona Merah Covid-19

Corporate Communication & Community Development Group Head PT Jasa Marga, Dwimawan Heru, menyampaikan angka tersebut merupakan kumulatif arus lalu lintas (lalin) dari beberapa Gerbang Tol (GT) Barrier/Utama, yaitu GT Cikupa (arah Barat), GT Ciawi (arah Selatan), dan GT Cikampek Utama dan GT Kalihurip Utama (arah Timur).

Jumlah itu naik 17,4% jika dibandingkan lalin normal.

Untuk rincian distribusi lalin di antaranya arah timur atau melewati GT Cikampek Utama 1 sebanyak 146.823 kendaraan dan kendaraan yang meninggalkan Jakarta melewati GT Kalihurip Utama 1 berjumlah 97.356 kendaraan.

Baca Juga: Ini Pesan Natal Paus Fransiskus

Kemudian kendaraan yang melewati arah barat atau melalui GT Cikupa Jalan Tol Tangerang-Merak sebanyak 140.471 kendaraan.

Sedangkan kendaraan yang meninggalkan Jakarta menuju arah selatan melalui GT Ciawi 1 Jalan Tol Jagorawi sebanyak 98.423 kendaraan.

Baca Juga: Kasus Perdagangan Orang di 2020 Meningkat

Pihak Jasa Marga memprediksi akan terjadi peningkatan volume kendaraan kumulatif dari Gerbang Tol Barrier/Utama yang akan kembali menuju Jakarta pada Minggu 27 Desember 2020, mencapai 178.887 kendaraan atau meningkat 13,82% dari lalin normal.

Diprediksi sebanyak 57.404 kendaraan akan melintasi gerbang tol Cikampek Utama arah Jakarta, meningkat 35% dari lalin normal.

Baca Juga: Aksi Guru Olahraga Cabuli Muridnya Selama Tiga Tahun Akhirnya Terungkap

Jasa Marga mengimbau kepada pengguna jalan tol agar mengantisipasi waktu perjalanan. Hindari kembali ke Jakarta pada waktu puncak 27 Desember 2020 demi perjalanan yang lebih nyaman.***

Editor: Ali Hasan

Tags

Terkini

Terpopuler