Polri Ingatkan Masyarakat Waspadai Provokasi Hingga Teror Jelang Pergantian Tahun

- 31 Desember 2020, 05:11 WIB
Kadiv Humas Polri, Irjen Pol. Raden Prabowo Argo Yuwono
Kadiv Humas Polri, Irjen Pol. Raden Prabowo Argo Yuwono /Divisi Humas Polri

KARAWANGPOST - Kepolisian Republik Indonesia menjelang pergantian tahun baru diharapkan kepada seluruh masyarakat Indonesia untuk tidak terprovokasi terhadap berita maupun informasi bohong, provokatif dan teror.

Hal tersebut disampaikan secara langsung oleh Kadiv Humas Polri, Irjen. Pol. Raden Prabowo Argo Yuwono, melalui keterangan pers yang disampaikan, Rabu 30 Desember 2020.

"Kami juga menghimbau masyarakat jangan mudah percaya kepada berita-berita yang bersifat negatif, berita bohong (hoaks) dan provokatif, serta jangan mudah diadu domba oleh kelompok-kelompok yang tidak bertanggung jawab," ungkap Kadiv Humas Polri.

Baca Juga: Enan ABK WNI Termasuk Satu Jenazah Berhasil Direpatriasi Melalui Jalur Laut

Kepada seluruh masyarakat Indonesia untuk lebih peka dan peduli terhadap lingkungan sekitar sebagai salah satu upaya mewaspadai terjadinya terror.

Selanjutnya kepada seluruh elemen masyarakat baik pengurus rukun warga (RW) dan rukun tetangga (RT) untuk bekerja maksimal mengenali warganya serta mengoptimalisasi fungsi Bhabinkamtibmas, Babinsa dan aparat kelurahan bisa mengidentifikasi warga sekitar.

"Kami juga meminta pemuka agama, guru dan orang tua menyampaikan imbauan serta pencerahan kepada lingkungan sekitarnya agar lebih peduli," ungkap Kadiv Humas Polri.

Baca Juga: Sempat Menjalani Perawatan, Satu dari 30 Pasien Corona Klaster Unsika Karawang Meninggal Dunia

Selain itu, untuk seluruh masyarakat Indonesia untuk selalu menerapkan protokol kesehatan serta merayakan malam pergantian tahun dengan tetap dirumah saja.

“Kami menghimbau masyarakat tidak merayakan tahun baru di luar. Di rumah lebih baik dengan tetap menjaga protokol kesehatan," tutup Kadiv Humas Polri.***

Editor: M Haidar

Sumber: Divisi Humas Polri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x