Pemerintah Perkuat Sistem Riset dan Inovasi Nasional Indonesia Maju 2045

- 29 Januari 2021, 20:22 WIB
Airlangga Hartarto memproyeksikan anggaran pemulihan ekonomi meningkat, namun menurut pelaku usaha bukan itu yang terpenting
Airlangga Hartarto memproyeksikan anggaran pemulihan ekonomi meningkat, namun menurut pelaku usaha bukan itu yang terpenting /Setkab/


KARAWANGPOST
- Menteri Koordinator (Menko) Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengungkapkan ada sejumlah masukan yang dapat menjadi dasar pembahasan pada Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Riset dan Inovasi 2021 mewakili Presiden RI Joko Widodo.

Riset dan inovasi adalah kesatuan yang tak terpisahkan. Sejumlah strategi perlu terus dikembangkan untuk meningkatkan sistem riset dan inovasi nasional. Salah satunya membangun ekosistem riset dan inovasi yang kuat.

Menko Perekonomian menjelaskan, pemerintah juga berkomitmen melakukan keberpihakan dalam penggunaan produk inovasi dalam negeri melalui pengadaan barang yang diutamakan untuk produk inovasi dalam negeri.

Kemudian, operasionalisasi super deduction tax yang bisa mencapai 300 persen bagi perusahaan yang concern terhadap pengembangan riset dan inovasinya. Menurut keterangannya secara virtual di Jakarta, Kamis, 28 Januari 2021.

Baca Juga: Wagub Jabar Beserta Forkompimda Disuntik Vakisn COVID-19 Kedua, Termasuk Ketua Viking Jabar

Selain itu, Kementerian Riset dan Teknologi/Badan Riset dan Inovasi Nasional (Kemenristek/BRIN) bersama Kementerian/Lembaga (K/L) terkait lainnya dapat memanfaatkan berbagai Proyek Strategis Nasional (PSN) agar menjadi wahana alih teknologi yang dapat memperkuat kompetensi lembaga riset dan inovasi itu sendiri.

Lebih lanjut Airlangga menjelaskan, kompetensi lembaga riset dan inovasi, pertama, perlunya membangun ekosistem riset dan inovasi yang kuat agar menjadi fondasi kokoh untuk tumbuh dan berkembangnya inovasi yang membanggakan Indonesia di masa depan.

Hal ini terus dilakukan dengan memperbaiki dan mengintensifkan triple helix riset teknologi dan inovasi melalui kerja sama antar pemangku kepentingan.

Baca Juga: Taman Rekreasi Salabinta Kaki Gunung Pangrango

 

Halaman:

Editor: Zein Khafh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x