Spesifikasi Laptop Merah Putih, David Gadgetln: Dana Rp10 juta Cuma Dapat Level Lima Juta

- 31 Juli 2021, 22:14 WIB
David GadgetIn
David GadgetIn /Karawangpost/Tangkap Layar YouTube: GadgetIn


KARAWANGPOST
- YouTuber David dari chanel Gadgetln ikut meramaikan perbicangan spesifikasi laptop merah putih dari Kemendikbudristek.

Berdasarkan Lampiran Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 5 Tahun 2021 tentang Petunjuk Operasional Dana Alokasi Khusus Fisik Bidang Pendidikan Tahun Anggaran 2021, berikut spesifikasi minimal laptopnya:

Baca Juga: Laptop Merah Putih Kemahalan, Fadli Zon: Jangan Keterlaluan Cari Untung

Tipe prosesor core: 2
 frekuensi: > 1,1 GHz Cache: 1 M
Memori standar terpasang: 4 GB DDR4
Hard drive: 32 GB
USB port: dilengkapi dengan USB 3.0
Networking: WLAN adapter (IEEE 802.11ac/b/g/n)
Tipe grafis: High Definition (HD) integrated
Audio: integrated
Monitor :11 inch LED
Daya/power: maksimum 50 watt
Operating system: chrome OS
Device management: ready to activated chrome education upgrade (harus diaktivasi setelah penyedia ditetapkan menjadi pemenang);
Masa Garansi: 1 tahun.

Menurut David, anggaran 10 juta untuk spek yang ada di dalam peraturan menteri terlalu rendah. Banyak laptop dengan harga di bawah 5 juta dengan spek yang sedikit lebih tinggi.

"Makanya berita ini jadi topiklah, kok dana 10 juta cuma dapat laptop yang levelnya 5 juta doang, 5 jutanya lagi tuh kemana?" kata David.

Baca Juga: Heboh Laptop Merah Putih Harga Selangit, Ini Spesifikasinya! 

Dana 10 juta yang katanya diluruskan bukan hanya dapat laptop melainkan paket TIK yang terdiri dari laptop dengan spek yang telah ditulis, konektor, printer, router dan scanner.

Hanya saja David menjelaskan kembali, bahwa laptop yang bisa didapatkan dengan harga 5 juta terasa kurang masuk akal dan berlebihan jika harga piranti lainnya adalah dana sisa.

David mengibaratkan seperti membeli mobil harga 60 juta, tapi beli ban 30 juta.

Halaman:

Editor: Zein Khafh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah