Wajib Sarapan Sebelum Berolahraga

- 10 Oktober 2021, 17:00 WIB
Ilustrasi - Olahraga pagi hari
Ilustrasi - Olahraga pagi hari /Pixabay/StockSnap/

KARAWANGPOST - Mitos yang mengatakan tidak perlu sarapan sebelum berolahraga, ternyata tidak terlalu tepat. Untuk banyak hal, sarapan itu penting untuk menjaga metabolisme tubuh berjalan mulus sebagaimana adanya.

Sarapan adalah kunci pembuka aktivitas seseorang sepanjang hari. Setiap orang tentu saja membutuhkan energi untuk beraktivitas, dan energi itu hanya bisa diperoleh jika sarapan.

Ada banyak contoh di mana sarapan akan sangat membantu aktivitas, sebaliknya cukup banyak pula contoh di mana orang yang tidak sarapan memperlihatkan kinerja yang kurang baik.

Baca Juga: Fakta Unik Tentang Hewan, Tercepat hingga Hewan Terkecil di Dunia

Mengapa perlu sarapan meski hanya dengan segelas air putih dan dua potong roti tawar atau snak? Jawabnya sederhana.

Pasalnya, sepanjang malam hingga pagi hari tubuh berpuasa dan tak mendapatkan konsumsi makanan. Selama masa itu pula terjadi upaya untuk memelihara sumber energi oleh tubuh.

Kadar gula darah menjadi rendah sehingga tubuh mengalami kekurangan energi. Ini tentu tidak sehat. Karena itu, agar metabolisme tubuh tetap berjalan mulus segeralah makan dalam jangka waktu satu jam setelah bangun tidur.

Baca Juga: Geger! Kartu Nikah Menyediakan Empat Kolom Poto Isteri, Ini Faktanya

Ini disarankan Daniel Kirschenbauin, PhD., guru besar di Nothwestern University. Yang menjadi masalah, banyak yang belum tahu cara sarapan terbaik.

Halaman:

Editor: M Haidar

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x