Event Superbike segera digelar,  Jalan Nasional BIL-Mandalika Dipastikan Selesai November 2021

- 23 Juli 2021, 13:27 WIB
Menteri PUPR Basuki Hadjimulyono pastikan Pembangunan Infrastruktur Jalan Nasional BIL selesai November 2021
Menteri PUPR Basuki Hadjimulyono pastikan Pembangunan Infrastruktur Jalan Nasional BIL selesai November 2021 /dok.foto/Kementerian PUPR/

KARAWANGPOST - Kondisi jalan-jalan nasional dari Bandara Internasional Lombok (BIL) menuju Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN) Mandalika dipastikan aman.

Hal itu diungkapkan oleh Direktorat Jenderal Bina Marga Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Hedy Rahadian.

Dana anggaran yang digunakan berasal dari APBN 2020-2021 yang mencapai Rp814 miliar.

Baca Juga: Dua Dosis Vaksin Pfizer dan AstraZeneca Efektif Lawan Varian Delta

Menurutnya, sebagian jalan Sengkol-Kuta pada akhir ruas yang berada di wilayah KSPN Mandalika dibangun empat jalur.

Jalan nasional ruas Tanak Awu-Sengkol dan Sengkol-Kuta juga merupakan dua jalan nasional yang menghubungkan BIL dengan KSPN Mandalika.

“Jalan-jalan nasional dari Bandara Internasional Lombok menuju wilayah KSPN Mandalika antara ruas jalan Tanak Awu-Sengkol sepanjang 5,03 KM dan Sengkol-Kuta sepanjang 10,79 KM telah dibangun 2 jalur dan memiliki lebar standar serta dalam kondisi mantap,” tutur Hedy Rahadian pada Jumat, 23 Juli 2021.

Baca Juga: Deddy Corbuzier Sulit Terpapar COVID-19, dr. Tirta Beberkan Alasannya

Pembangunan infrastruktur ini untuk mendukung pengembangan Destinasi Pariwisata Super Prioritas (DPSP), salah satunya Kawasan Mandalika di Kabupaten Lombok Tengah, NTB yakni event Superbike November 2021 dan MotoGP 2022 di Indonesia.

Halaman:

Editor: M Haidar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x